Datum Geodetik
Datum geodetik adalah sejumlah parameter yang digunakan untuk mendefinisikan bentuk dan ukuran elipsoid referensi yang digunakan untuk pendefinisian koordinat geodetik, serta kedudukan dan orientasinya dalam ruang terhadap fisik bumi.
DGN (Datum Geodesi Nasional) 1995
DGN (Datum Geodesi Nasional) 1995 adalah datum geodetik Nasional (Indonesia) yang secara resmi berlaku saat ini di Indonesia, yang pada prinsipnya sama dengan datum WGS 1984.
Geodesi
Geodesi adalah bidang ilmu inter-disiplin yang menggunakan pengukuran-pengukuran pada permukaan Bumi serta dari wahana pesawat dan wahana angkasa untuk mempelajari bentuk dan ukuran bumi, planet-planet dan satelitnya, serta perubahan-perubahannya; menentukan secara teliti posisi serta kecepatan dari titik-titik ataupun objek-objek pada permukaan bumi atau yang mengorbit Bumi dan planet-planet dalam suatu sistem referensi tertentu; serta mengaplikasikan pengetahuan tersebut untuk berbagai aplikasi ilmiah dan rekayasa menggunakan matematika, fisika, astronomi, dan ilmu komputer
Geoid
Geoid disebut sebagai model bumi yang sesungguhnya. Lebih jauh geoid dapat didefinisikan sebagai bidang ekipotensial yang berimpit dengan permukaan laut pada keadaan tenang dan tanpa gangguan , karena itu secara praktis geoid dianggap sama dengan permukaan laut rata-rata (Mean sea level-MSL).
GOCE (Gravity field and steady-state Ocean Circulation Explorer)
GOCE (Gravity field and steady-state Ocean Circulation Explorer) adalah misi satelit dari ESA dalam bidang geodesi dan geodinamik berupa kombinasi dari SGG (Satellite Gravity Gradiometry) dan SST (Satellite-to-Satellite Tracking). Misi ini merupakan salah satu misi utama dari ESA Earth Explorer Programe yang dicanangkan di pertemuan Granada pada tanggal 12-14 oktober 1999.
GPS (Global Positioning System)
GPS (Global Positioning System) adalah sistem satelit navigasi dan penentuan posisi yang dimiliki dan dikelola oleh Amerika Serikat. Sistem ini didesain untuk memberikan posisi dan kecepatan tiga-dimensi serta informasi mengenai waktu, secara kontinyu di seluruh dunia tanpa bergantung waktu dan cuaca, bagi banyak orang secara simultan.
GRACE (Gravity Recovery And Climat Experiment)
GRACE (Gravity Recovery And Climat Experiment) merupakan sistem satelit gravimetri hasil kerjasama antara NASA (National Aeronautics and Space Administration) dengan DLR (Deutsches Zentrum fur Luft-und Raumfahrt). Tujuan utama dari misi GRACE ini yaitu untuk menyediakan informasi yang cukup akurat dari model gravity field bumi untuk jangka waktu proyek selama 5 tahun.
Interferometric Synthetic Aperture Radar (InsAR)
Interferometric Synthetic Aperture Radar (InsAR) adalah teknik penginderaan Jauh yang menggunakan citra hasil dari satelit radar. Satelit radar memancarkan gelombang radar secara konstan, kemudian gelombang radar tersebut direkam setelah diterima kembali akibat dipantulkan oleh target di permukaan bumi.
Koordinat
Koordinat adalah suatu besaran untuk menyatakan letak atau posisi suatu titik di lapangan dalam suatu sistem referensi koordinat tertentu.
Radio Detection and Ranging (RADAR)
Radar atau Radio Detection and Ranging adalah suatu alat yang sistemnya memancarkan gelombang elektromagnetik berupa gelombang radio dan gelombang mikro. Pantulan dari gelombang yang dipancarkan tadi digunakan untuk mendeteksi obyek.
Sistem Proyeksi
Sistem proyeksi adalah sistem perepresentasian permukaan bumi yang tidak beraturan pada suatu bidang datar dengan metode geometris dan matematis tertentu
Sistem Referensi (koordinat)
Sistem Referensi (koordinat) adalah sistem acuan yang digunakan untuk mendefinisikan dan menyatakan koordinat suatu titik baik koordinat horisontal maupun vertikal.
Sistem Grid
Sistem Grid adalah sistem garis tegak lurus yang digunakan untuk mengetahui dan menentukan koordinat titik-titik di atas peta.
Skala
Skala adalah perbandingan ukuran jarak di atas peta dengan jarak bersangkutan di muka bumi dan dinyatakan dengan besaran perbandingan (rasio).
Universal Transverse Mercator (UTM)
Universal Transverse Mercator (UTM) adalah sistem grid pada proyeksi Transverse Mercator
Undulasi Geoid
Jarak geoid terhadap ellipsoid disebut Undulasi geoid. Undulasi geoid tidak sama di semua tempat, hal ini disebabkan ketidakseragaman sebaran densitas masa bumi. Geoid sendiri dapat ditentukan dengan menggunakan beberapa metode diantaranya ; defleksi vertikal, studi permukaan air laut dari data satelit altimetri, airborne gravimetri dan Satelit Gravimetri.
WGS 1984
WGS (World Geodetic System) 1984 adalah datum geodetik yang direalisasikan dan dipantau oleh NIMA (National Imagery and Mapping) Amerika Serikat. WGS 84 adalah sistem yang saat ini digunakan oleh sistem satelit navigasi GPS.(WoordP)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar